Contoh Kerajinan Miniatur Jembatan untuk Souvenir Relasi

souvenir miniatur jembatan suramadu

Contoh kerajinan miniatur jembatan menjadi inspirasi dalam membuat souvenir relasi. Miniatur jembatan memang cocok dipilih untuk souvenir karena di Indonesia banyak terbentang jembatan yang ikonik. Hal ini karena Indonesia yang berupa negara kepulauan membutuhkan jembatan untuk mempermudah lalu lintas. Salah satu contoh jembatan adalah jembatan Suramadu yang membentang dari Pulau Jawa ke Pulau Madura.

Jembatan tersebut dikatakan sebagai jembatan terpanjang di Indonesia. Tidak sekadar ikonik, jembatan ini juga menjadi sarana lalu lintas yang dapat meningkatkan perekonomian daerah. Hal inilah yang memicu hadirnya miniatur jembatan Suramadu. Jenis souvenir ini dapat diberikan oleh perusahaan kepada relasi dalam acara-acara penting agar momen tampak berkesan dan tidak mudah terlupakan.

Lihat produk: Miniatur Jembatan Suramadu

Beberapa Contoh Kerajinan Miniatur Jembatan

Contoh miniatur jembatan akan menjadi inspirasi bagi perusahaan-perusahaan yang hendak membuat souvenir berkelas. Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, ada souvenir miniatur jembatan Suramadu. Kemudian, ada juga souvenir miniatur jembatan Ampera yang juga tampak ikonik. Jembatan Ampera adalah salah satu jembatan ikonik yang terletak di Palembang, Sumatra Selatan.

contoh kerajinan miniatur

Berbagai contoh miniatur jembatan tersebut sering kali digunakan sebagai souvenir relasi. Artinya, perusahaan memberikan miniatur jembatan tersebut sebagai upaya untuk memperkuat hubungan bisnis dengan relasi. Kerajinan miniatur tersebut juga diberikan sebagai media branding, terutama bagi perusahaan konstruksi yang pernah turut membangun suatu jembatan.

Sebagai souvenir, kerajinan miniatur bisa diberikan sebagai kenang-kenangan yang berkesan. Perusahaan memberikan kerajinan miniatur jembatan kala relasi mengadakan kunjungan bisnis untuk saling bertukar informasi. Di samping itu, miniatur jembatan dapat pula diberikan sebagai penghargaan dan ucapan terima kasih. Hal ini tergambarkan pada saat perusahaan dan relasi menjalin kerja sama bisnis.

Baca juga: Macam Macam Miniatur Beserta Contohnya

Sejatinya, ada beragam jenis pilihan miniatur yang dapat dijadikan sebagai souvenir relasi. Sebagai contoh, miniatur rig yang terinspirasi dari alat berat dapat dijadikan sebagai souvenir untuk perusahaan pertambangan. Kemudian, ada juga berbagai jenis miniatur rumah adat yang menunjukkan nilai-nilai budaya kedaerahan. Sebagai contoh, miniatur rumah honai yang menunjukkan kekhasan budaya Papua.